Entreprises

What is enterprise IT services?

Layanan IT Bisnis  yang kami tawarkan kepada klien kami bertujuan untuk mengurangi kerumitan yang ada dalam perusahaan anda. Dengan layanan IT bisnis, kami bisa menggabungkan layanan, data serta aplikasi. Layanan IT bisnis juga memudahkan beban kerja manajemen serta menyediakan data dan aplikasi yang mudah diakses. Singkatnya, bisnis anda akan mendapatkan lebih banyak keuntungan dengan layanan IT dari kami.

Layanan Enterprise Teknologi

Konsultasi Teknologi Bisnis

Kami menyediakan layanan konsultasi teknologi bagi bisnis anda untuk mengetahui apa yang sebenarnya dibutuhkan oleh bisnis anda. Dengan demikian, pengembangan strategi IT dan layanan konsultasi bisa sangat berguna untuk meningkatkan produktivitas bisnis anda. Kami hanya memberikan saran yang paling sesuai dan terbaik untuk memastikan agar transformasi teknologi sejalan dengan rencana bisnis anda.

Uji Coba Produk

Kami juga melakukan uji coba terhadap sistem dan software yang akan digunakan untuk mengetahui bagaimana sistem tersebut bekerja. Tujuan kami adalah mengevaluasi sistem baru dan memastikan ketepatan serta cara kerja sehingga kami bisa segera memperbaiki jika ada  kekurangan.

Layanan Terarah

Layanan kami yang terarah membuat perusahaan bisa memaksimalkan nilai bisnis dengan penggunaan teknologi informasi.  Layanan terarah kami bertujuan untuk bekerja dengan pelanggan bisnis sekaligus mengambil tanggung jawab atas resiko dan biaya.

Mobilitas Bisnis

Mobilitas bisnis saat ini menjadi tren bisnis yang sedang berkembang sehingga memungkinkan kerja jarak jauh dan memungkinkan pemakaian laptop pribadi serta perangkat seluler untuk kebutuhan bisnis dan memanfaatkan teknologi cloud untuk bisa mengakses data

Uji dan Jaminan Mutu

Tingkatkan kualitas aplikasi anda dan percepat pengembangan serta tingkatkan pengalaman pelanggan dengan memanfaatkan layanan dan jaminan mutu terhadap software yang anda gunakan. Dengan demikian, resiko anda mengalami kerugian bisa diminimalisir dan pelanggan anda tidak akan kecewa dengan layanan bisnis anda.

Digital Transformation

Perubahan teknologi telah mendorong perusahaan menjadi lebih gesit, intuitif, dan transparan- menjadi lebih digital. Digitalisasi telah mengubah model dan proses bisnis; membuatnya menjadi semakin berpusat pada pelanggan. Transformasi digital bisa membantu perusahaan untuk memperkuat efisiensi dan meningkatkan pendapatan operasional, mengurangi biaya dan resiko dengan pengambilan keputusan yang tepat.

Solusi Pengembangan Tersemat

Kami menawarkan berbagai layanan tertanam khusus untuk memenuhi kebutuhan anda. Kami melakukan studi kelayakan untuk pengembangan produk baru, rekayasa perangkat lunak sistem tertanam serta pengembangan perangkat lunak sistem kustom tersemat, peningaktan kinerja dan keandalan, serta layanan porting untuk beberapa platform. Kami ahli dalam hal pemeliharaan produk, peningkatan siklus, pengujian serta verifikasi.

Integrasi Cloud

Layanan integrasi cloud telah menjadi prioritas bisnis karena perusahaan kini beralih ke aplikasi Software-as-a-Service (SaaS). Integrasi cloud membuat perusahaan mampu menghindari pembuatan silo informasi baru dalam aplikasi cloud dan mempertahankan tingkat keamanan ketika terhubung dengan solusi cloud.